web log free 3 Kriteria Utama Makanan yang Baik untuk Anjing

3 Kriteria Utama Makanan yang Baik untuk Anjing

Memelihara hewan bukan hal yang mudah dilakukan. Oleh sebab itu, hanya pencinta hewan saja yang biasanya melakukannya. Dibutuhkan ketelatenan dan perhatian khusus untuk memastikan anjing tumbuh dengan sehat. Salah satunya yaitu memilih makanan yang baik untuk anjing. Pasalnya makanan menjadi sumber nutrisi yang membantu menjaga kesehatannya. Setidaknya ada 3 kriteria utama makanan anjing yang baik yaitu sebagai berikut:

Tinggi Protein

Kriteria makanan terbaik  untuk anjing yang pertama adalah tinggi protein. Protein merupakan makronutrien yang tidak hanya berguna untuk manusia saja namun juga penting untuk hewan peliharaan. Apalagi anjing termasuk jenis hewan karnivora yang membutuhkan banyak protein agar tubuhnya berenergi dan mampu beraktivitas dengan baik. Pastikan membaca label komposisinya untuk mengetahui kandungan protein dari makanan anjing yang Anda beli.

Sesuai Usia dan Aktivitas

Kriteria kedua yang harus Anda perhatikan adalah usia dan aktivitas anjing. Perlu Anda ketahui bahwa kebutuhan nutrisi setiap usia anjing berbeda-beda, begitu pula dengan aktivitasnya. Anjing dengan usia dan aktivitas besar membutuhkan lebih banyak makanan dan nutrisi dibandingkan anak anjing. Biasanya makanan anjing kemasan sudah disesuaikan dengan usia dan aktivitas anjing. Jadi Anda tinggal memilih variannya sesuai dengan usia, aktivitas, atau ras anabul.

makanan yang baik untuk anjing

Memperhatikan Alergi

Salah satu risiko yang bisa terjadi akibat salah makanan adalah reaksi alergi. Contoh reaksi alergi pada anjing akibat makanan yaitu muntah, perut bergas, dan juga diare. Terkadang anjing juga memiliki gejala seperti daun telinga, bibir, atau kelopak mata yang membengkak. Pastikan memperhatikan alergi dan hentikan jika ada reaksi yang muncul.

Itulah kriteria utama makanan yang baik untuk anjing. Rekomendasi makanan anjing yang bisa Anda pilih adalah merk Royal Canin. Bagi pecinta hewan peliharaan pasti sudah tidak asing dengan merek satu ini. Banyak pemilik hewan peliharaan menggunakannya karena memang kualitasnya bagus. Anjing banyak yang suka dengan makanan dari Royal Canin. Pilih makanan yang ditawarkan berdasarkan kriteria di atas. Informasi produk yang ditawarkan ada di website resmi yaitu www.royalcanin.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *